25 April 2013

Pasang Lambek “Kotoran bisa menjadi emas”

Nama kelompok : Marni & Theresia Tutik

Amati suatu daerah pelayanan, kembangkan daya pikir holistic saudara
kemudian rancangkan suatu model pelayanan holistik untuk menjawab
kebutuhan daerah pelayanan yang saudara amati.

Pasang Lambek "Kotoran bisa menjadi emas"
Daerah yang kami amati adalah daerah kami sendiri yaitu Kampung Pasang
Lambek. Arti dari nama Pasang Lambek Yaitu "Pasang" artinya lahan
kosong yang luas, sedangkan "Lambek" artinya panjang. Jadi dari arti
nama kampung tersebut sudah sangat jelas mempunyai potensi yang baik
untuk dikembangkan.

Kampung Pasang Lambek ini berada di lembah yang dikelilingi dengan
hutan dan gunung yang sangat subur. Hutan yang ada disekitar kampung
ini sangat kaya dengan sumber daya alam dan itu sudah dimanfaatkan
dengan baik. Dengan bercocoktanam misalnya, kopi, coklat, durian,
kemiri, langsat, jagung, padi ladang.
Namun di dalam kampung itu sendiri seperti dari arti namanya kurang
dimanfaatkan dengan baik karena masih banyak lahan yang sebenarnya
bisa dimanfaatkan namun tidak diolah dengan baik.

Salah satu faktor yang membuat mereka tidak mengolah lahan yang ada
disekitarnya adalah dengan alasan bahwa tanah tersebut kurang subur,
memang dulunya tanah yang ada sangat subur namun karena seringnya
menggunakan pupuk kimia akhirnya lama kelamaan tanah tersebut mulai
bergantung pada pupuk.

Masyarakat yang ada di kampung ini juga sepertinya sangat gengsi untuk
memanfaatkan kotoran-kotoran yang ada seperti kotoran babi dan kerbau.
Sebenarnya kotoran-kotoran ini bisa digunakan sebagai pupuk organic
namun karena gengsi mereka dan juga pemahaman mereka yang sangat
kurang akhirnya mereka tidak bisa melihat potensi yang ada pada
kotoran tersebut.

Dari permasalahan di atas kami merencanakan dengan apa yang sudah kami
dapatkan di SAPPI. Kami akan memulai pelayanan kami dengan
memanfaatkan hal-hal yang tidak dianggap oleh masyarakat, khususnya
dalam pemanfaatan kotoran-kotoran hewan (babi, kerbau) untuk bisa
digunakan sebagai pupuk organik dan juga biogas. Selain itu banyak hal
yang dapat dikembangkan dari hasil pertanian, misalnya pemanfaatan
jahe karena selama ini jahe hanya digunakan sebagai rempah-rempah dan
minuman sara'ba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Seseorang di segani dan di hormati bukan karena apa yang di perolehnya, Melainkan apa yang telah di berikannya. Tak berhasil bukan karena gagal tapi hanya menunggu waktu yang tepat untuk mencoba lagi menjadi suatu keberhasilan hanya orang gagal yang merasa dirinya selalu berhasil dan tak mau belajar dari kegagalan

BERITA TERKINI

« »
« »
« »
Get this widget

My Blog List

Komentar